berlian

berlian
hiajber

Minggu, 29 Januari 2012

15 Perusahaan Tanpa Utang


Di sepanjang krisis keuangan, utang besar menjadi beban berat pada neraca perusahaan dan memiliki implikasi serius bagi perusahaan-perusahaan yang memungkinkan pinjaman mereka keluar dari kontrol.
Namun ada beberapa perusahaan yang memiliki sejarah beroperasi dengan tingkat utang yang rendah, dan memilih untuk sama sekali tidak memiliki masalah utang. Alih-alih utang, perusahaan-perusahaan ini memegang kas dan aset jangka pendek yang sangat cair dalam rangka untuk membuat akuisisi dan dana investasi lainnya untuk pertumbuhan di masa depan.
Menurut pengajuan kuartalan terbaru, hanya 22 perusahaan di S&P 500 yang melaporkan memiliki nol utang pada neraca mereka. Perusahaan ini, dipilih analis CNBC Giovanny Moreano dipilih perusahaan yang memiliki jumlah terbesar uang tunai dan investasi jangka pendek sebagai persen dari total aset.
Return rata-rata ke-15 perusahaan ini tahun lalu berada di kisaran 15%, dibandingkan dengan keuntungan 2% untuk S&P 500.
Adapun perusahaan-perusahaan yang bebas utang dan kaya dengan uang tunai tersebut adalah:
1. Fastenal (FAST) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$145 juta, total aset US$1,68 miliar, uang tunai sebagai % aset 8,6%, kinerja saham setahun 56,2%
2. C.H. Robinson Worldwide (CHRW) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$383 juta, total aset US$2,17 miliar, uang tunai sebagai % aset17,6%, kinerja saham setahun minus 13%.
3. F5 Networks (FFIV) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$557 juta, total aset US$1,69 miliar, uang tunai sebagai % aset 32,8%, kinerja saham setahun 15,5%.
4. Citrix (CTXS) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$775 juta, total aset US$3,88 miliar, uang tunai sebagai % aset 20%, kinerja saham setahun 4,9%.
5. Red Hat (RHT) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$808 juta, total aset US$2,38 miliar, uang tunai sebagai % aset 34%, kinerja saham setahun 12,9%.
6. LST Corp (LST) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$879 juta, total aset US$2,27 miliar, uang tunai sebagai % aset 38,7%, kinerja saham setahun 22,3%.
7. T Rowe Group (TROW) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$1,01 miliar, total aset US$3,84 miliar, uang tunai sebagai % aset 26,2%, kinerja saham setahun minus 9%.
8. Autodesk (ADSK) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$1,34 miliar, total aset US$3,01 miliar, uang tunai sebagai % aset 44,7%, kinerja saham setahun minus 12,8%.
9. Bed Bath and Beyond (BBBY) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$1,52 miliar, total aset US$5,85 miliar, uang tunai sebagai % aset 26,1%, kinerja saham setahun 28,8%.
10. Intuitive Surgical (ISRG) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$2,17 miliar, total aset US$3,06 miliar, uang tunai sebagai % aset 70,9%, kinerja saham setahun 34,2%.
11. Forest Labs (FRX) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$2,205 miliar, total aset US$6,92 miliar, uang tunai sebagai % aset 31,8%, kinerja saham setahun UNCH.
12. Cognizant Tech (CTSH) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$2,29 miliar, total aset US$5,1 miliar, uang tunai sebagai % aset 44,9%, kinerja saham setahun minus 4,2%.
13. Mastercard (MA) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$4,39 miliar, total aset US$9,67 miliar, uang tunai sebagai % aset 45,4%, kinerja saham setahun 43,4%.
14. Amazon.com (AMZN) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$6,32 miliar, total aset US$19,05 miliar, uang tunai sebagai % aset 33,2%, kinerja saham setahun 5,7%.
15. Apple (AAPL) dengan catatan total utang US$0, uang tunai dan investasi jangka pendek US$30,2 miliar, total aset US$116,37 miliar, uang tunai sebagai % aset 22,3%, kinerja saham setahun 24,6%.

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Ads 468x60px

Featured Posts Coolbthemes